6 Cafe Jogja Terpopuler

Mencari cafe Jogja sudah tidak sulit lagi saat ini dengan menjamurnya bisnis cafe di Indonesia. Mulai dari cafe yang murah sampai café untuk kaum hedon pun ada di Jogja. Dari bangunan yang sederhana hingga modern, dari tempat indoor hingga tempat outdoor yang memanjakan keindahan alamnya. Jika anda bingung memilih tempatnya kami akan merekomendasikan beberapa cafe yang bisa anda kunjungi.

Daftar yang kami berikan akan memberi beberapa kebutuhan anda seperti tempat yang bisa digunakan untuk nongkrong, berbincang-bincang, meet up dengan teman, hingga mengerjakan tugas ataupun skripsi kapanpun kamu inginkan. 

Berikut ini rekomendasi cafe jogja yang bisa anda kunjungi : 

Silol Kopi & Eatery

cafe jogja

Cafe ini buka 24 jam berlokasi di pusat kota jogja, jadi rekomendasi tempat nongkrong yang instagramable, cafe ini memiliki tempat yang luas, parkiran motor dan mobil, memiliki spot foto yang unik, memiliki fasilitas toilet dan musholla. Untuk harga di tempat makanan memiliki rentang Rp 15.000,- s.d Rp175.000,- dengan aneka makanan Indonesia, western, dessert, dan camilan , sedangkan minuman mulai dari Rp 17.000,- s.d. Rp 24.000,- dengan aneka minuman kopi, non kopi dan minuman tradisional. 

Cafe ini juga sering mengadakan live music sehingga bisa nongkrong sambil menikmati live music yang ditampilkan sesuai dengan eventnya. Silol juga bisa anda gunakan untuk meeting karena juga disediakan meeting room.

Jika anda berminat mengunjungi Silol Kopi & Eatery dapat menuju alamat Jalan Suroto, Kotabaru, Kec Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Tulip Cafe Jogja

cafe jogja

Tulip cafe merupakan cafe yang memiliki suasana yang dibuat seperti bali. Jadi anda yang ingin menikmati suasana bali bisa datang ke cafe ini tanpa harus ke bali. Cafe dengan gabungan kafe dan home decor store dalam satu tempat. Saat anda masuk anda akan melihat barang barang yang unik dan menghiasi ruangan, tak sekedar menjadi hiasan namun anda juga bisa membeli untuk dijadikan hiasan dirumah. 

Barang yang dipajang dan dijual tersebut tentunya juga memiliki corak dan motif bali, sehingga membuat kafe ini terasa suasana pulau balinya, seperti sedang tidak di Jogjakarta. Dengan hal tersebut tempat ini bisa menjadi spot foto yang menarik untuk anda pajang di laman Instagram atau sosmed anda.

Tulip cafe juga menyediakan berbagai menu untuk menemani nongkrong anda. Ada beberapa menu yang dapat anda coba seperti, vegan burger, smoothie bowl. Pasta pesto mushroom, hingga strawberry cake. Selain itu untuk menemani bincang-bincang santai anda juga menyediakan minuman seperti kopi, non kopi the dan minuman yang menyehatkan lainnya. Untuk anda yang ingin mengunjungi Tulip Cafe bisa menuju alamat Jalan Padma No. 888, Panggung Sari, Sariharjo, Ngaglik, Sleman. Buka dari senin sampai minggu, dengan jam buka dari pukul 09:00 s.d. 17:00 WIB dengan last order pukul 16:00 WIB.

Mato Kopi

6 Cafe Jogja Terpopuler 2

Mato kopi bisa menjadi referensi cafe murah di jogja. Dikatakan murah karena range harga mulai dari Rp 3.000,- hingga Rp 20.000,-. cafe ini memiliki tempat luas dengan tempat duduk dan lesehan. Tempat parkir yang disediakan juga luas sehingga tidak perlu takut kehabisan tempat parkir. Disediakan pula kamar mandi. 

Dengan tempat yang cukup luas cocok digunakan untuk rapat, mengerjakan tugas hingga nongkrong dengan teman sejawat selama 24 jam. Menu yang disediakan dengan harga yang terjangkau cukup beragam dan cocok di lidah. Makanan mulai dari nasi ayam, telor hingga camilan kecil. Menu minuman aneka kopi dan non kopi serta minuman tradisional.

Untuk yang tertarik nongkrong santai di mato kopi dapat mengunjungi alamat Jalan Selokan mataram, Condong Catur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, D.I.Yogyakarta. buka 24 jam minggu sampai sabtu.

Kopi Klothok Pakem

6 Cafe Jogja Terpopuler 3

Untuk yang mencari cafe outdoor Jogja anda bisa mencoba kopi klothok pakem. Meskipun semi outdoor cafe ini cukup nyaman untuk menjauh sedikit dari padatnya perkotaan. Café ini dikelilingi oleh sawah yang membuat suasana menjadi sejuk dengan angin yang menyejukan. Cafe ini juga menyediakan berbagai ornamen dan spot yang digunakan untuk berswafoto.

Menu yang disajikan sangat beragam mulai dari makanan berat seperti sayur lodeh, telur dadar, ikan pindang, hingga cemilan seperti pisang goreng. Serta minuman berupa kopi, the, dan minuman lainnya.

Cafe ini beralamat di Jalan Kaliurang KM.16, Pakembinangun, Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jam buka mulai pukul 07:00 pagi sampai dengan pukul 10:00 malam.

Kobessah kopi

kobessah kopi

Cafe ini merupakan cafe 24 jam yang berada di jogja dan cafe untuk nugas di jogja. Selain untuk nugas café ini juga cocok digunakan untuk berkumpul bersama teman untuk sekedar bersenda gurau hingga untuk rapat. Kobessah juga menyediakan tempat duduk dan lesehan tinggal anda memilih mana yang cocok untuk anda.

Kobessah kopi menyediakan menu yang bervariasi. Mulai dari kopi hingga non kopi, makanan berat dan cemilan. Terdapat free wifi juga untuk menyambungkan gawai anda dengan internet. Disediakan pula mushola dan toilet yang nyaman serta tempat parkir yang luas.

Kobessah kopi beralamat di Jalan Ring Road  Utara, Sanggrahan, Condongcatur, Depok, Kabupaten Sleman, dengan jam buka 24 jam dan kisaran harga sekitar Rp 5.000,- hingga Rp20.000,-

Legend coffee

legend coffe jogja cafe jogja

Cafe ini merupakan tempat yang dijadikan tempat nongkrong para pemuda hingga para pekerja setelah jam kerja. Legend coffee memiliki tempat yang luas, nyaman, serta smoking room yang terpisah. Tempatnya ada yang didalam ruangan dan ada yang berada di luar ruangan, tinggal menyesuaikan mana yang cocok dengan anda. 

Terkadang saat waktu tertentu akan diadakan live music, ada toilet yang bersih dan mushola yang bersih dan nyaman. Cocok digunakan untuk nongkrong hingga larut atau pagi. 

Menu yang disediakan juga beragam mulai dari nasi goreng hingga steak ada di sini. Mulai dari kopi hingga non kopi juga ada disini, kisaran harga untuk makanan mulai dari Rp16.000,- sampai dengan Rp58.000,- untuk minuman mulai dari Rp6.000,- hingga Rp30.000,-.

Untuk yang berminat dapat mengunjungi kafe dengan alamat di Jalan Abu Bakar Ali No.24-26, Kotabaru, Kec Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Buka minggu sampai dengan sabtu selama 24 jam. 

Daftar diatas adalah beberapa cafe yang cocok anda gunakan untuk nugas atau sekedar nongkrong saja. Selama di jogja jangan sampai melewatkan sejengkalpun suasana jogja dan jangan sampai tidak mencicipi kulinernya, banyak pilihan tempat unik dan menarik yang bisa anda kunjungi  Mulai dari yang instagramable hingga outdoor dengan suasana yang nyaman. Selain daftar tersebut tentunya masih banyak cafe yang belum kami sebutkan, tergantung suasana atau kopi yang seperti apa anda dapat mengexplore jogja lebih dalam lagi.