Realme 11 Akan Segera Dirilis pada Awal Mei 2023, Poster Resmi Sudah Beredar!

Realme Siap Luncurkan Seri Terbaru, Realme 11 Series

Realme, produsen smartphone asal China akan meluncurkan seri terbaru yaitu Realme 11 Series dalam waktu dekat. Poster resmi untuk perilisan tersebut akhirnya diungkap. Seperti yang sudah diungkap sebelumnya, Realme 11 akan resmi meluncur pada Mei 2023 mendatang. Peluncuran perdana untuk perangkat ini akan dilakukan di China sebelum dirilis secara global.

Realme 11 Series membawa tiga varian dari keluarganya yaitu Realme 11, Realme 11 Pro, dan Realme 11 Pro Plus untuk dirilis nanti. Dilansir dari GSM Arena, poster perilisan Realme 11 sudah beredar di Weibo. Perangkat ini dijadwalkan akan meluncur pada 10 Mei 2023 mendatang. Tidak banyak informasi mengenai Realme 11 yang terungkap di lembar poster tersebut. Nampak di poster ini, sebuah kapal dengan Matahari yang akan terbenam.

Namun, berdasarkan kemunculannya di lembaga sertifikasi China, 3C beberapa waktu yang lalu, Realme 11 5G yang menggunakan pengisian daya 33W yang mendukung teknologi VOOC 4.0 dengan output 11V/3A. Bocoran lain mengungkap bahwa Realme 11 dan Realme 11 Pro Plus akan menggunakan chipset Dimensity 70000 yang kencang di kelasnya.

Sedangkan untuk Realme 11 Pro akan menggunakan layar OLED berukuran 6,7 inci yang sudah beresolusi Full HD Plus serta memiliki refresh rate 120 Hz. Kamera Realme 11 Pro kemungkinan membawa sensor 100 MP yang ditemani dua sensor lainnya yaitu 2 MP. Sedangkan Realme 11 Pro Plus menggunakan sensor utama 200 MP dengan sensor ultrawide 8 MP dan kamera lainnya 2 MP.

Masih harus bersabar hingga perilisan Realme 11 di awal Mei 2023 mendatang. Info detail harga mengenai perangkat ini akan meluncur nantinya. Realme menjadi salah satu produsen smartphone yang cukup populer di Indonesia dengan berbagai produk unggulannya. Tidak hanya di Indonesia, Realme juga terkenal di negara lainnya. Seperti halnya India, Realme menjadi salah satu produsen smartphone yang cukup digemari. Produk-produk Realme selalu menawarkan spesifikasi yang cukup keren dengan harga yang terjangkau. Oleh karena itu, kita tunggu saja kehadiran seri terbaru dari Realme ini.