Indonesia memang terkenal dengan negara yang punya banyak akronim atau istilah. Hampir semua hal punya istilah, termasuk juga istilah-istilah dalam Pemilu .
Banyak istilah-istilah yang berhubungan dengan Pemilu yang penting. Semua itu mesti diketahui agar tak salah kaprah. Nah, di sini akan langsung dijabarkan istilah-istilah Pemilu yang penting kamu ketahui.
Istilah-istilah Pemilu yang penting untuk diketahui.
- KPU : Komisi Pemilihan Umum
- KIP : Komisi Independen Pemilihan
- PPK : Panitia Pemilihan Kecamatan
- PPS : Panitia Pemungutan Suara
- Pantarlih : Petugas Pemutakhiran Data Pemilih
- Panwaslu Kelurahan/Desa : Pengawas Pemilihan Lapangan
- Coklit : Pencocokan dan Penelitian
- RT/RW : Rukun Tetangga/Rukun Warga
- DPS : Daftar Pemilih Sementara
- DPT : Daftar Pemilih Tetap
- DPTb : Daftar Pemilih Tambahan atau pindah memilih (PKPU No. 11 Tahun 2018 Pasal 1 ayat 37)
- DPK : Daftar Pemilih Khusus, daftar pemilih yang memiliki identitas kependudukan tetapi belum terdaftar dalam DPT dan DPTb (PKPU No. 11 Tahun 2018 Pasal 1 ayat 38)
- KTP-el : Kartu Tanda Penduduk Elektronik
- Sukset : Surat Keterangan KK: Kartu Keluarga Tempat Pemungutan Suara Nomor Kartu Keluarga
- NIK : Nomor Induk Kependudukan
- Model A-KPU : Formulir Daftar Pemilih
- Model A.A-KPU : Formulir Daftar Pemilih Baru untuk mencatat pemilih yang belum terdaftar (pemilih baru) pada Formulir Daftar Pemilih (Model A-KPU)
- Model A.A.1-KPU : Formulir Tanda Bukti Pendaftaran Pemilih
- Model A.A.2-KPU : Stiker pemutakhiran (Tanda Bukti Pencocokan dan Penelitian)
- Model A.A.3-KPU : Laporan Hasil Coklit PANTARLIH
- Model A.B-KPU : Formulir Daftar Perubahan Pemilih Hasil Pemutakhiran
- Model A.B.1-KPU : Formulir Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran Desa/ Kelurahan
- Model A.C-KPU : Formulir Daftar Pemilih Potensial Non KTP- Elektronik
- Model A.C.1-KPU : Formulir Rekapitulasi Daftar Pemilih Potensial Non KTP- Elektronik Desa/Kelurahan
- Model A.1.A-KPU : Formulir Tanggapan dan Masukan Masyarakat Terhadap DPS
Banyak kan? Nah, memang iya. Tapi ini belum semua loh, masih ada lagi. Dalam tulisan ini segini dulu aja yah.