Mengintip Ragam Wisata Minahasa Sulawesi Utara: Pilih Bukit atau Benteng, Semua Seru untuk Dikunjungi!
Bagikan:
Minahasa Sulawesi Utara selalu memiliki banyak rekomendasi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Kali ini kami akan merekomendasikan wisata di Minahasa Sulawesi Utara yang lengkap mulai dari bukit hingga benteng.
Kamatete Hills
Wisata pertama yang harus dikunjungi adalah Kamatete Hills. Kamatete Hills menyuguhkan panorama bukit yang indah di sekitarnya. Destinasi ini dapat ditemukan di Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa.
Dulunya, Makatete Hills adalah perkebunan cengkeh dan kelapa. Namun kini Makatete telah diubah menjadi destinasi wisata dengan berbagai fasilitas yang menarik.
Salah satu fasilitas yang menarik adalah flying fox bagi pengunjung yang menyukai wahana ekstrem. Dari atas objek wisata ini, pengunjung bisa menyaksikan keindahan alam yang mempesona. Tidak heran apabila banyak wisatawan yang gemar berkunjung ke destinasi ini.
Benteng Moraya
Wisata selanjutnya adalah Benteng Moraya. Wisata ini memiliki nilai sejarah cukup tinggi. Para pengunjung tidak hanya dapat berwisata saja tetapi juga bisa menilik sejarah.
Tempat ini menjadi salah satu saksi adanya peperangan dengan penjajah pada zaman dahulu kala. Meskipun benteng ini adalah bangunan tua, namun tetap kokoh serta memiliki keindahan yang menarik.
Salah satu titik yang paling menarik di wisata ini tentunya adalah menara benteng itu sendiri. Di menara tersebut, pengunjung bisa menyaksikan keindahan Kota Tondano hingga kecantikan langit saat matahari terbenam.
Tidak tanggung-tanggung, Minahasa Sulawesi Utara memiliki beberapa destinasi wisata yang dapat dikunjungi oleh para pengunjung. Jangan lupa untuk mengambil foto sebagai kenang-kenangan saat datang berkunjung ya!